Cara Hapus/Uninstall Kali Linux dari DualBoot Windows 10

 Artikel ini akan membahas mengenai Cara Uninstall Linux DualBoot di Windows 10 dan juga Cara menghapus Grub Boot Loader. Kedua cara ini saling berhubungan karena ketika anda menghapus Linux dari DualBoot maka anda juga harus menghapus GNU Grub nya. Jika tidak, anda akan mendapatkan kesalahan seperti "Error: no such partition. grub rescue>" saat anda memulai ulang (Restart) sistem operasi.

Sebelum melangkah lebih lanjut, tentunya anda bisa membedakan yang mana partisi windows dan partisi linux yang ingin anda hapus. Jika anda salah menghapusnya itu akan menyebabkan kehilangan data anda.

Cara Hapus/Uninstall Kali Linux dari DualBoot Windows 10

Seperti yang anda lihat pada contoh gambar di atas yang ditandai kolom warna merah itu adalah letak partisi Kali Linux kami dan disampingnya itu adalah partisi windows. Oleh karena itu kita mulai dengan menghapus partisi linux terlebih dahulu.

1. Cara Menghapus Partisi Linux di Windows 10

Berikut adalah cara hapus semua partisi Kali Linux di Windows:

  • Ketik "disk management" di kolom pencarian windows, Pilih Create and format hard disk partitions.
    Cara Hapus/Uninstall Kali Linux dari DualBoot Windows 10
  • Klik kanan pada Partisi Kali Linux lalu pilih Delete Volume...
    Cara Hapus/Uninstall Kali Linux dari DualBoot Windows 10
  • Kemudian muncul peringatan, Pilih Yes sehingga menjadi partisi Free Space berwarna hijau.
    Cara Hapus/Uninstall Kali Linux dari DualBoot Windows 10
  • Kemudian Klik kanan pada Free Space, pilih Delete Partition... Sehingga menjadi partisi Unallocated berwarna hitam.

Tutorial diatas itu hanya menghapus Partisi Linux, Selanjutnya Menghapus GNU Grub supaya tidak terjadi Error grub rescue windows.

2. Cara Menghapus Grub Boot Loader

Check terlebih dahulu Jenis Partisi yang anda gunakan. karena untuk menghapus GNU Grub dengan BIOS Mode Lagacy atau UEFI itu berbeda. Lihat pada artikel sebelumnya Cara Mengetahui Type Partisi MBR atau GPT.

Hapus Grub Boot Loader (MBR)

Jika anda menggunakan gaya Partisi MBR (Master Boot Record) dengan BIOS Mode: Legacy, silahkan simak caranya dibawah ini:

  • Tekan dan Tahan tombol SHIFT pada keyboard lalu Klik Start, pilih Restart. Tahan dan JANGAN DILEPAS tombol SHIFT sampai muncul "Choose an option".
    Hapus Grub Boot Loader (MBR)
  • Setelah itu, Pilih Troubleshoot lalu Pilih Command Prompt.
  • Ketik perintah dibawah ini satu persatu:
    bootrec /fixmbr
    bootrec /fixboot

    Hapus Grub Boot Loader (MBR)
  • Jika output nya adalah "Access is denied." Ketik perintah: 
    bootsect /nt60 sys 
    bootrec /fixboot

    Hapus Grub Boot Loader (MBR)
  • Jika baik-baik saja, lanjut ketik perintah dibawah ini:
    bootrec scanos
    bootrec rebuildbcd
    exit

    Hapus Grub Boot Loader (MBR)
  • Selanjutnya, Pilih Turn off your PC. lalu nyalakan kembali komputer anda.
  • Selesai. 

Grub Boot Loader telah berhasil dihapus dan tidak lagi tersedia.

Hapus Grub Boot Loader (UEFI)

Jika anda menggunakan gaya Partisi GUID Partition Table (GPT) dengan BIOS Mode: UEFI, anda dapat menghapusnya dari Windows 10. simak caranya berikut ini:

  • Ketik "diskpart" di kolom pencarian windows anda lalu Pilih Run as Administrator.
    Hapus Grub Boot Loader (UEFI)
  • Ketik perintah "list vol" untuk menampilkan semua volume disk. Perhatikan Volume nomor berapa yang ada Info "System" dan Format "FAT32".
    Hapus Grub Boot Loader (UEFI)
  • Misalnya di Volume 4 maka ketik perintah "select volume 4".
  • Setelah itu Ketik perintah "Assign Letter=z".
    Hapus Grub Boot Loader (UEFI)
  • Kemudian Ketik perintah "exit" untuk keluar dari diskpart.
  • Lalu Ketik perintah "z:" lalu Ketik perintah "cd EFI" untuk masuk ke directory EFI.
    Hapus Grub Boot Loader (UEFI)
  • Ketik "dir" untuk menemukan directory.
    Hapus Grub Boot Loader (UEFI)
  • Ketik perintah "rmdir /s kali". di mana KALI bisa diganti dengan Nama OS Linux anda. lalu tekan Y untuk lanjut menghapus Grub BootLoader dari komputer anda.
  • Ketik perintah ''exit" untuk keluar.

Selanjutnya Restart komputer anda dan Grub Bootloader tidak lagi tersedia.

Demikian yang bisa kami sampaikan. semoga artikel ini bermanfaat dan membantu anda menyelesaikan masalah anda.

Terimakasih...